Profil WhatsApp kosong menjadi salah satu cara yang banyak dicari beberapa waktu belakangan ini. Sebenarnya, teknik untuk membuat foto profil WhatsApp menjadi kosong sudah ada dari dulu.
Terkadang, untuk orang yang tidak dikenal, kita tidak ingin menunjukkan foto profil WhatsApp yang dimiliki, dan lebih memilih untuk menyembunyikannya.
Ada beberapa cara yang bisa kamu ikuti untuk membuat profil WhatsApp menjadi kosong.
Daftar Isi
Cara Membuat Profil WhatsApp Kosong untuk Semua Kontak
Pengguna dapat mengubah pengaturan dengan cara membatasi akses foto profil sehingga hanya kontaknya saja, atau bahkan sama sekali tidak menampilkan foto tersebut. Berikut beberapa cara yang dapat kamu ikuti untuk membuat prfil WhatsApp menjadi kosong, antara lain:
- Terlebih dahulu buka aplikasi WhatsApp dari ponsel
- Pastikan jika aplikasi WhatsApp yang kamu miliki sudah diperbarui
- Pilih ikon titik tiga yang berada di kanan atas
- Pilih pengaturan atau settings
- Klik akun atau account
- Kemudian, kamu bisa melanjutkan dengan klik privasi atau privacy
- Pilih foto profil
- Centang opsi nobody
- Pilihan nobody ini digunakan untuk menyembunyikan foto profil WhatsApp yang kamu miliki pada semua orang
- Bila sudah sampai tahap ini, foto profil WhatsApp yang kamu miliki tidak akan dilihat oleh seluruh pengguna WhatsApp.
Cara Membuat Profil WhatApp Kosong Hanya untuk Golongan Tertentu
Bila ingin membuat profil WhatsApp menjadi kosong hanya untuk orang-orang yang tidak kamu simpan nomornya, berikut langkah membuat gambar profil WhatsApp kosong yang dapat dilakukan:
- Buka aplikasi WhatsApp dari handphone yang dimiliki
- Pastikan kembali bila aplikasi WhatsApp yang kamu miliki sudah diperbarui
- Klik ikon tiga yang berada di bagian atas kanan
- Kemudian pilih Pengaturan
- Lanjutkan dengan klik Akun
- Klik Privasi
- Kamu dapat memilih foto profil
- Centang opsi “My Contact”
- Jika memilih opsi ini, berarti kamu akan membatasi pengguna mana saja yang dapat melihat foto profil WhatsApp yang kamu miliki.
Cara Buat Profil WhatsApp Kosong dengan Teks
Selain dua cara di atas, kamu juga dapat membuat profil WhatsApp menjadi kosong dengan menggunakan teks kosong. Cara ini sebenarnya mirip dengan membuat tulisan kosong di aplikasi Instagram.
Berikut beberapa langkah yang dapat kamu ikuti untuk membuat profil WhatsApp menjadi kosong, yaitu:
- Buka aplikasi WhatsApp terlebih dahulu
- Tekan ikon tiga titik
- Kemudian lanjutkan dengan memilih setelan
- Tekan foto profil kemudoian tekan menu info
- Kamu bisa mencopy tulisan kosong “ “ kemudian paste pada info WhatsApp.
Cara Membuat Profil WhatsApp Kosong di iPhone
Bila kamu merupakan pengguna iPhone, sebenarnya mengatur foto profil WhatsApp di Android serta iOS tidak berbeda jauh. Berikut langkah yang dapat kamu ikuti:
- Buka aplikasi WhatsApp, pastikan kembali bila aplikasi tersebut sudah kamu perbarui
- Masuk dalam tab settings
- Kemudian, kamu bisa memilih account dan lanjutkan ke privacy
- Buka menu profile photo
- Layaknya melakukan pengaturan menggunakan Android, dengan menggunakan iOS ini, kamu juga akan diberi pilihan yakni everyone, my contact, serta no body.
Sebenarnya, akan lebih mudah mengikuti langkah ini, kamu bisa menghapus nama atau kontak yang ingin dihindari dari smartphone. Dengan tidak menyimpan mereka, kamu bisa memilih untuk membatasi menampilkan profil WhatsApp pada kontakmu saja.
Cara Membuat Profil WhatsApp Kosong dengan Memblokir
Sebenarnya, ini menjadi cara terakhir yang dapat kamu lakukan. Cara ini memang cukup ekstrim, namun sangat ampuh untuk dilakukan. Berikut langkahnya:
- Bukan aplikasi WhatsApp terlebih dulu
- Buka kontak yang ingin kamu blokir
- Kamu bisa klik titik tiga yang berada di atas
- Pilih
Dengan melakukan pemblokiran, orang yang kamu blokir tidak akan melihat foto apapun di profil WhatsApp mu, selain itu orang lain juga hanya akan melihat gambar kosong khas dari aplikasi WhatsApp.
Penyebab Profil WhatsApp Kosong
Sebenarnya, ada berbagai macam penyebab profil WhatsApp menjadi kosong, terkadang kita sering menyimpulkan jika kita diblokir oleh orang tersebut.
Padahal, kita tidak boleh terburu-buru menyimpulkan, profil WhatsApp kosong artinya tidak ada foto atau gambar yang berada di kontak tersebut. Berikut beberapa penyebabnya, antara lain:
1. Mengatur Foto Profil Tidak Ada
Di dalam pengaturan privasi, sebenarnya terdapat pilihan untuk mengubah opsi terakhir dilihat, info serta foto profil. Bila pengaturan foto profil dirubah menjadi tidak ada, orang lain nantinya tidak dapat melihat gambar profil.
Oleh sebab itu, bila pengguna mengubah dan memilih pengaturan ini seperti langkah di atas, foto profil WhatsApp tidak akan terlihat.
2. Nomor Telepon Tidak Ada Di Dalam Kontak
Saat pengguna melakukan pengubahan setelan foto profil menjadi ‘kontak saya’ seperti di atas, nantinya gambar tampilan hanya bisa dilihat oleh orang lain yang nomor kontaknya sudah disimpan di dalam handphone.
Bila seseorang sudah memilih setelan ini serta nomor yang kamu miliki tidak tersimpan di dalam kontaknya, kamu tidak dapat melihat foto profilnya. Begitu pula jika kamu yang memilih pengaturan ini.
Kamu harus menyimpan nomor kontaknya terlebih dahulu, sehingga nantinya orang tersebut dapat melihat foto profil WhatsApp yang kamu miliki.
3. Mengubah Pengaturan Privasi
Keterangan terakhir dilihat sangat berguna untuk memberitahu pengguna lain waktu terakhir kapan online di WhatsApp.
Sayangnya, karena berbagai macam alasan, kamu sendiri mungkin tidak ingin membagikan kapan waktu terakhir membuka aplikasi WhatsApp. Bila mengubah setelan privasi ini, kamu juga tidak akan dapat melihat foto profil milik pengguna lain.
4. Nomor Sudah Diblokir
Alasan lain profil WhatsApp kosong adalah nomor sudah diblokir oleh pengguna lain. Tetapi, pihak WhatsApp membuat hal ini terkesan ambigu.
Ketika nomor yang kamu miliki diblokir oleh pengguna lain, kamu tidak akan bisa melihat foto profilnya serta kapan waktu terakhir mereka online, selain itu kamu juga tidak memperoleh pemberitahuan pemblokiran tersebut.
5. Masalah Koneksi Internet
Agar dapat menampilkan gambar, tentu sjaa diperlukan akses internet yang jauh lebih besar bila dibandingkan dengan melihat pesan. Bila operator seluler mengalami gangguan, pengguna WhatsApp akan kesulitan untuk mengunduh media.
Media yang sulit diunduh ini termasuk gambar, rekeman suara serta berbagai macam dokumen lain. Tentu saja hal ini juga memberi dampak pada foto profil WhatsApp sehingga tidak terlihat.
6. Pengguna Sengaja Tidak Memasang Foto Profil
Bila kamu sengaja tidak memasang atau mengatur foto profil, tentu saja orang lain tidak akan bisa melihat foto profilmu dan membuatnya terlihat kosong.
Bila kamu masih dapat melihat berbagai macam informasi yang berkaitan dengan kontak bahkan terakhir dilihat tetapi foto profilnya tidak muncul, bisa jadi pengguna tersebut tidak memasang foto.
Dengan berbagai langkah di atas, membuat profil WhatsApp kosong bukan menjadi hal yang sulit bukan? Kamu dapat membatasi pada siapa saja profil WhatsApp-mu akan ditampilkan.
Akhir Kata
Demikianlah tadi ulasan steadfast-marine mengenai bagaimana cara membuat pp wa kosong, semoga bisa bermanfaat.