Cara Mengunci Aplikasi di iPhone 11 dan iOS 14 Gratis

Steadfast-Marine.co.id-Handphone adalah salah satu barang elektronik yang paling berharga dan sangat penting bagi setiap orang. Banyak dari mereka yang menyimpan rapih rahasia nya di ponsel atau Handphone, salah satu rahasia yang dimaksud misalnya chat, foto, video dan lain sebagainya. Tentu kalian juga akan merasa tersinggung apabila semuanya dibuka tanpa seizin kamu sebagai pemilik nya.

Mungkin bagi sebagain pengguna ponsel Android akan lebih mudah dalam menerapkan privasi di ponselnya, tetapi yang sekarang menjadi banyak pertanyaan yaitu lantas bagaimana dengan pengguna iPhone? Mereka masih merasa kebingungan dengan cara menjaga privasi di ponselnya, terlebih jika kamu salah satu pengguna iPhone pemula pasti akan merasa kesulitan dalam melakukannya.

Nah, pada kesempatan kali ini kami akan membantu kalian untuk bisa menjaga privasi yang ada didalam ponsel iPhone kamu dengan cara mengunci beberapa aplikasi yang menurut kamu penting dan tidak boleh dibuka oleh siapapun kecuali pemiliknya.

Cara ini bisa kalian terapkan pada iPhone 11, iOS 14 atau diatas iOS 8. Kalau begitu kalian bisa langsung simak saja rangkuman dibawah ini.

kunci aplikasi di iphone

Cara Mengunci Aplikasi di Perangkat iPhone

Banyak sekali cara yang bisa kalian coba untuk bisa mengunci aplikasi di perangkat iPhone. Salah satunya yaitu mulai dari menerapkan password sampai dengan menempelkan sidik jari yang otomatis hanya bisa di buka oleh pemiliknya itu sendiri. Langsung saja tidak perlu berlama-lama dibawah ini Cara Mengunci Aplikasi di Perangkat iPhone.

1. Menggunakan Face ID

Apple atau iPhone adalah salah satu brand ponsel terkenal yang memiliki tekhnologi canggih kelas dunia. Bagi kalian pengguna iPhone X keatas pasti akan mendapatkan fitur Face ID didalam nya. Fitur ini digunakan untuk mengunci aplikasi apapun yang kalian inginkan. Adapun cara untuk menerapkannya yaitu sebagai berikut:

  1. Silahkan buka menu Pengaturan ponsel iPhone kamu.
  2. Pilih “Akun” kemudian klik “Privasi”
  3. Di halaman selanjutnya kalian bisa scroll ke bawah sampai menemukan opsi “Kunci Layar”
  4. Silahkan pilih “Face ID”
  5. Terakhir tinggal pilih aplikasi mana saja yang ingin kalian kunci menggunakan fitur Face ID.
  6. Selesai.

Untuk bisa membuka aplikasi yang sudah berhasil kalian kunci tersebut yaitu dengan Screening Wajah seseorang yang menerapkan fitur Face ID. Jadi pada saat kalian menerapkan Face ID ini maka secara otomatis server akan meminta pemiliknya memotret wajah nya sesuai dengan petunjuk server.

Baca juga: 5 HP Kamera Mirip iPhone Dengan Harga Yang Murah Terbaru 2023

2. Menggunakan Touch ID

Sebenarnya ini cara mengunci aplikasi perangkat iPhone yang sudah ada sebelum munculnya tekhnologi baru atau fitur baru bernama Face ID. Caranya penerapannya hampir sama cuma bedanya jika Face ID harus melalui pengenalan wajah dan Touch ID ini merupakan pengenalan sidik jari. Jadi aplikasi yang diterapkan privasi dengan kedua fitur tersebut hanya bisa dibuka oleh satu orang yaitu yang menerapkannya atau pemiliknya. Adapun caranya yaitu sebagai berikut:

  1. Langkah pertama silahkan buka Pengaturan atau Setting pada perangkat iPhone kamu.
  2. Lalu pilih “Touch ID dan Password”
  3. Masukan password jika sebelumnya kalian menerapkannya, namun jika tidak ada ya tidak usah.
  4. Silahkan pilih aplikasi mana saja yang ingin kalian lindungi menggunakan Touch ID.
  5. Jika sudah, biasanya kalian diminta untuk menempelkan sidik jari agar sistem bisa langsung menerapkan nya.
  6. Kemudian ulangi dengan masuk ke menu Pengaturan atau Setting > Lalu tekan Passcode dan pilih Touch ID.
  7. Terakhir aktifkan Passcode dan Touch ID untuk aplikasi yang sudah kalian pilih sebelumnya.
  8. Selesai.

Catatan: Touch ID hanya bisa diterapkan pada jenis iPhone 8 kebawah dan untuk iPhone sekelas X keatas maka bisa menerapkan fitur Face ID.

3. Menggunakan AppLocker

Bagi kalian yang masih bingung untuk bisa menerapkan privasi pada perangkat iPhone kamu maka cara ini adalah cara tersimpel yang bisa kalian coba. Namun untuk menerapkannya kalian perlu mengunduhnya terlebih dahulu aplikasi AppLocker di Apps Store. Apabila aplikasi tersebut sudah terpasang di perangkat kamu maka dibawah ini langkah-langkah yang harus kalian lakukan selanjutnya:

  1. Silahkan buka aplikasi AppLocker yang sudah kalian unduh sebelumnya.
  2. Klik opsi “Setting” dan Pilih tombol “ON”
  3. Di halaman ini kalian diminta untuk mengatur password atau kata sandi untuk mengunci aplikasi yang kalian inginkan.
  4. Kemudian kalian bisa pilih aplikasi, foto, video, file mana saja yang ingin di privasi menggunakan AppLocker tersebut.
  5. Selesai.

4. Menggunakan Restrictions

Bukan hanya ketiga cara diatas saja yang bisa kalian terapkan tetapi ada fitur Restriction dimana fitur tersebut berfungsi sebagai pengatur privasi atau memberikan batasan dalam penggunaan aplikasi di perangkat iPhone. Adapun cara menerapkannya yaitu sebagai berikut:

  1. Pilih Menu Setting yang ada di ponsel iPhone kamu.
  2. Kemudian lanjut pilih General.
  3. Di halaman selanjutnya silahkan pilih Restrictions.
  4. Silahkan aktifkan fitur Restriction lalu klik Enable Restriction. Setelah itu kalian akan diminta untuk memasukan Passcode atau sidik jari.
  5. Terakhir kalian tinggal pilih mana saja aplikasi yang ingin di batasi atau di privasi.
  6. Selesai.

Baca juga: Cara Cek Imei dan iCloud iPhone di iUnlocker Terbaru 2023

5. Menggunakan Screen Time

Cara terakhir yang bisa kalian terapkan untuk mengunci aplikasi yaitu menggunakan fitur Screen Time. Pasalnya fitur ini bisa memberikan batasan penggunaan aplikasi dalam setiap harinya.

Misalnya kalian hanya bisa membuka aplikasi WhatsApp 1 jam dalam sehari maka jika ingin menggunakannya lagi kalian harus memasukan password yang sudah kalian atur sebelumnya. Adapun langkah-langkah yang bisa kalian lakukan untuk menerapkannya yaitu sebagai berikut:

  1. Silahkan buka menu Setting.
  2. Pilih “Screen Time” dan klik “Use Screen Time Passcode”
  3. Silahkan atur password atau kata sandi untuk diterapkan jika batas waktu sudah habis.
  4. Pilih “App Limits” dan klik “Add Limit”
  5. Kemudian pilih aplikasi mana yang ingin kalian batasi, jika sudah tinggal klik “Next”
  6. Di menu pengaturan waktu kalian bisa menerapkan batasan pada penggunaan aplikasi, misalnya 1 jam, 1 menit dan lain sebagainya.
  7. Hidupkan toggle “Block at End Of Limit” Pilih “Add”
  8. Selesai.

Akhir Kata

Nah, itulah tadi beberapa Cara Mengunci Aplikasi di Perangkat iPhone yang bisa kalian coba. Satu diantaranya yaitu ada yang menggunakan aplikasi tambahan, namun kalian bebas ingin menggunakan cara yang mana. Pastikan bahwa cara yang kamu pilih adalah cara yang paling mudah, mungkin hanya sekian pembahasan pada kesempatan kali ini. Terimakasih semoga bisa bermanfaat.